Pages

Monday, 18 April 2016

Pengaruh Panama Papers Bagi Politik Jakarta



Tulisan ini hanya mencoba mengaitkan kejadian munculnya dokumen PanamaPapers dengan situasi Jakarta saat ini, entah kebetulan atau tidak, nama-nama yang muncul dalam dokumen tersebut muncul juga dalam situasi Jakarta saat ini
Tahun 2016 merupakan tahun panas-panasnya bagi Provinsi DKI Jakarta, terutama mengenai situasi politik jelang Pemilihan Gubernur tahun 2017. Perkembangan situasi politik di DKI Jakarta mulai ramai ketika terjadi kasus pengadaan Bus Transjakarta, kemudian berlanjut ke masalah pengadaan UPS berlanjut ke Sumber Waras dan terakhir yakni masalah reklamasi teluk Jakarta.
Banyak orang mengatakan bahwa Jakarta adalah miniatur Indonesia, sehingga ukuran barometer politik di Indonesia adalah bergantung situasi politik Jakarta. Memang pandangan tersebut tidaklah salah, mengingat selain sebagai Ibu Kota Negara, Jakarta juga sebagai pusat ekonomi. Penduduk Jakarta yang beraneka ragam etnis dan agama juga mencerminkan keberagamaan yang terjadi di Indonesia.
Kekhususan Jakarta sebagai Ibu Kota Negara dan pusat ekonomi Indonesia telah menarik tokoh-tokoh muda yang menduduki jabatan Gubernur, Bupati/Walikota, pengusaha, maupun politikus untuk mencoba peruntungannya dengan mencalonkan diri sebagai Gubernur DKI Jakarta.